MGZ4MqNcMWt8LGtdNGx9MWAazD8dyTEnBCM9
MASIGNCLEANLITE104

Bendungan Ampang Gadang Pasaman Timur

Pasaman Timur - Bendungan ampang gadang terletak di desa ampang gadang kecamatan panti kabupaten Pasaman timur. Bendungan ini didirikan pada tahun 1991 sampai dengan tahun 1992 dan pembangunan kecil lainnya di teruskan sampai pada tahun 2002.

Bendungan ini juga sering di sebut dengan bendungan panti rao. Bendungan ini memperoleh sumber air dari sungai yang biasa disebut masyarakat setempat dengan sebutan batang aia sumpu. Setelah semua pembangunan bendungan ini selesai di kerjakan banyaklah warga yang berdatangan untuk melihat keindahan tempat ini.
Di bendungan ini juga ada pemeliharaan ikan, yang di sebut ikan larangan. Ikan-ikan yang ada di sungai bendungan ampang gadang sangat banyak sekali, ukurannya pun bervariasi mulai dari yang kecil sampai dengan yang besar. Selain itu pemandangan alam di sekitar sungai bendungan ini cukup indah dan bisa memanjakan mata para pengunjung yang ada di sana.

Dengan beberapa kelebihan tersebut maka banyak lah masyarakat yang berkunjung ke bendungan ampang gadang ini. Para pengunjung yang datang bukan hanya penduduk setempat bahkan ada yang sengaja datang dari luar kota hanya untuk melihat keindahan bendungan ini. Dengan keindahan yang dimiliki oleh bendungan ampang gadang maka sangat cocoklah di jadikan sebagai tempat wisata pada saat hari libur kerja ataupun libur sekolah.

Pada sore hari bendungan ini sangat ramai di kunjungi oleh remaja maupun orang dewasa, mereka bersantai di taman yang telah di sediakan. Selain itu ada juga yang lagi kumpul-kumpul mereka sedang sibuk berfoto-foto untuk mengabadikan dan di jadikan sebagai kenang-kenangan bahwa mereka pernah ke bendungan ampang gadang.

Jika anda yang bingung mencari tempat liburan sebagai penghilang stress karena pekerjaan ataupun sekolah tidak ada salahnya datang ke tempat ini. Walaupun bendungan ampang gadang tidak menjadi tempat wisata yang besar seperti mifan, pantai padang, atau tempat wisata besar lainnya, akan tetapi bendungan ini bisa memuaskan para pengunjungnya dengan menampilkan keindahan alam di sekitarnya.

Selain itu karena lokasi nya dekat dengan pegunungan maka udara di sana sangat sejuk, sangat cocok jika anda yang biasanya kerja di kota yang sering mendapat pasokan udara yang tidak segar atau polusi udara. Jika anda benar-benar mau berkunjung ke bendungan ampang gadang selain bekal yang harus anda persiapkan adalah makanan ringan seperti borobudur atau makan ringan sejenis lainnya. Ini disiapkan untuk ikan-ikan yang ada di sana. Ikan yang ada di lokasi bendungan sangat jinak, kita bisa melihat ikan yang berukuran paha orang dewasa dengan jelas di depan kita.

Tapi kita tidak bisa melihat begitu saja, yang harus kita lakukan adalah memancing ikan tersebut keluar dengan memberikan bekal borobudur yang telah kita siapkan tadi. Saat anda melemparkan bekal borubudur kesungai di bendungan itu maka ikan akan berbondong-bondong mengejar borobudur tersebut. Anda akan bisa melihat sendiri dengan jelas ikan-ikan tersebut.

Sangat menyenangkan bukan berkunjung ke bendungan ampang gadang, selain melihat bendungan kita juga bisa melihat ikan larangan. Tempat ini sangat cocok untuk melepas lelah ketika libur tiba.
Share This Article :
50963148598017446