MGZ4MqNcMWt8LGtdNGx9MWAazD8dyTEnBCM9
MASIGNCLEANLITE104

Server Down Membuat Pemain Susah Masuk Pokemon Go

Pokemon Go adalah game yang paling banyak diminati oleh gamers saat ini. Ini bisa dibuktikan dari jumlah unduhan Pokemon Go di play store mencapai 10 Juta instalasi hanya dalam waktu satu minggu sejak game ini di rilis. Dan bisa diprediksi jumlah ini akan terus bertambah dengan angka unduhan yang lebih tinggi setiap harinya.

Di Indonesia sendiri walaupun game ini belum resmi di rilis, namun jumlah pemainnya tidak kalah banyak dengan negara-negara lain. Ini bisa dilihat dari traffic unduhan di APK mirror, untuk jumlah negara terbanyak mendowload Pokemon Go tenyata Indonesia menempati posisi ke 10 dengan posisi 1 dipegang oleh Amerika Serikat.

Mengingat antusias pemain di Indonesia, sangat disayangkan sekali kenapa game ini belum rilis di negara Indonesia. Sehingga memaksa pemain untuk melakukan tindakan yang sebenarnya tidak disukai oleh publisher game, yakni mengunduh game Pokemon melalui APK Mirror yang link download APK nya sudah terlanjur tersebar di Internet.

Dengan banyak nya yang mengunduh game Pokemon melalui APK Mirror menyebabkan server game Pokemon Go ini sempat down. Sehingga menyebabkan pemain lainnya susah masuk ke game atau sama sekali tidak bisa mengakses servernya.

Hingga saat ini publisher game Pokemon go terus berupaya memperbaiki masalah-masalah yang ada dalam game. Hal ini dilakukan agar semua pemain bisa puas dan nyaman dalam menangkap monster pokemon. Dan jika semua permasalahan tersebut telah berhasil diselesaikan dengan baik ada kemungkinan game Pokemon Go ini akan segera rilis di wilayah asia.

Sekedar mengingatkan, bagi kamu yang telah berhasil menginstal game Pokemon di Indonesia diharapkan untuk tetap berhati-hati dalam memainkan game ini. Karena di beberapa negara telah ada kejadian yang menyebabkan pemain kecelakaan diakibatkan terlalu fokus bermain pokemon.
Demi keselamatan anda dan orang lain jangan bermain Pokemon Go sambil berkendara, karena bisa menyebabkan kecelakaan. Dan agar tidak terjadi resiko apapun ketika main Pokemon Go maka hindari bermain di tempat-tempat yang rawan seperti di tebing, di atas gedung, di rel kereta api, di dalam sumur dan lain sebagainya.
Share This Article :
50963148598017446