MGZ4MqNcMWt8LGtdNGx9MWAazD8dyTEnBCM9
MASIGNCLEANLITE104

Bukit Kelinci Wisata Ala Eropa di Payakumbuh

Bukit Kelinci Payakumbuh, Wisata Baru Ala Eropa yang Instagrammable
Selain memiliki wisata laut yang luar biasa indah Provinsi Sumatera Barat ternyata juga memiliki wisata alam yang tak kalah menarik dengan wisata alam lainnya yang ada di luar provinsi sumbar. Salah satunya nya adalah Kota Payakumbuh, di kota ini menyimpan segudang tempat wisata yang bisa mengisi waktu liburan anda. Dahulunya kota Payakumbuh hanya terkenal dengan Objek Wisata Lembah Harau nya saja, namun saat ini, setidaknya kalian membutuhkan waktu 1 minggu untuk mengunjungi semua tempat wisata yang ada di kota ini hingga puas. 

Pada postingan kali ini admin tidak akan menyebutkan semua tempat wisata yang ada di Payakumbuh, karena banyak, admin tidak cukup waktu untuk itu hehe. Untuk menghemat waktu, admin akan menuliskan mengenai Objek wisata yang lagi viral di Payakumbuh yakni Wisata Bukit Kelinci.
Payakumbuh Punya Wisata Ala Eropa
Objek Wisata Bukit Kelinci meskipun masih baru keberadaannya, namun sudah ramai dikunjungi oleh wisatawan dari luar kota. Wisata Bukit Kelinci Payakumbuh ini selain menyuguhkan panorama alam yang sangat memukau, juga menyediakan beragam spot foto keren yang bisa dimanfaatkan oleh wisatawan untuk mendapatkan hasil jepretan yang instagrammable. Jadi bagi anda yang suka fotografi, maka wajib hukumnya berkunjung ke tempat wisata Bukit Kelinci ini.

Tempat Wisata Bukit Kelinci Payakumbuh dihadirkan dengan konsep ala Eropa yang sangat mengesankan. Tempat wisata yang bernuansa Eropa ini di resmikan pada tahun 2018 yang lalu sekitar bulan juni. Jadi walaupun baru saja didirikan namun pengunjung yang datang sudah sangat ramai terutama pada saat hari libur sabtu dan minggu.
Objek Wisata Bukit Kelinci Payakumbuh
Di lokasi wisata Bukit Kelinci ini, terdapat banyak kincir angin yang identik dengan eropa. Anda bisa mengabadikan kenangan anda dengan berfoto di kincir angin tersebut seolah-olah sedang berada di Eropa. Selain itu, ditempat ini anda bisamelihat deretan gazebo yang kokoh dan unik dab depan gazebo tersebut pun telah tertulis tulisan WISATA BUKIT KELINCI yang berukuran besar. Tulisan tersebut banyak dijadikan sebagai spot foto oleh wisatawan yang datang.

Jika anda liburan bersama keluarga dan anak-anak, maka bermain dengan kelinci juga akan sangat menyenangkan bagi mereka. Cukup dengan membeli makanan kelinci seharga Rp.5.000 maka anak-anak akan dibuat gembira dengan mengasih makan kelinci yang imut-imut tersebut. 
Objek wisata sumatera barat west sumatera
Tiket Masuk Wisata Bukit Kelinci :
  • Dewasa                       :   Rp. 10.000 
  • Anak dibawah 2 Th     :   Gratis 
  • Parkir Mobil               :    Rp.5.000 
  • Parkir Motor              :    Rp.3.000 
Jam Buka : Setiap Hari Pukul 08.00 Wib – 18.00 Wib

Lokasi Objek Wisata Bukit Kelinci : 
Jl.Raya Bukittinggi - Payakumbuh No,KM 7, Koto Tangah Batu Hampa, Piladang, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat 26252, Provinsi: Sumatera Barat.
Share This Article :
50963148598017446